EKONOMIPOS.COM (EPC) – TINDAKAN operasi plastik tidak asing lagi dipilih banyak orang karena ada alasan khusus. Selain untuk perbaikan penampilan, orang melakukan operasi plastik karena ada masalah kesehatan.
Meski lebih populer di kalangan orang awam dengan sebutan operasi plastik, sebetulnya prosedur ini adalah bagian dari ilmu kedokteran bedah. Kata plastik dalam operasi plastik berasal dari bahasa Yunani “plastikos” yang artinya membentuk. Jadi, plastik di sini tidak berarti bahwa operasi plastik menggunakan bahan dasar plastik.
Sekarang ini operasi plastik sudah menjadi trend, namun banyak orang yang tidak menyadari kalau operasi ini sebenarnya sudah berkembang lama sejak berabad-abad kehidupan manusia di bumi. Pada abad 19 dan 20, bedah plastik sudah menjadi praktik yang umum. Dimulai oleh seorang dokter bedah plastik pertama di Amerika yaitu dr. John Peter Mettauer dengan melakukan pembedahan pada langit-langit mulut sumbing. Kontribusinya memang cukup besar, namun yang dianggap Bapak Operasi Plastik Modern adalah Sir Harold Gillies karena berhasil mengembangkan berbagai teknik lain dalam operasi plastik.
Dua jenis bedah plastik
Jenis bedah plastik secara umum dibagi dua jenis berdasarkan tujuan pembedahan itu sendiri, yakni pembedahan untuk rekonstruksi dan pembedahan untuk estetik.
Bedah estetik ditujukan pada pasien-pasien normal dan sehat, namun merasa bentuk tubuh yang dimiliki kurang baik atau harmonis, misalnya mempunyai hidung yang kurang mancung, ingin melebarkan kelopak mata, memperbesar/memperkecil payudara, memperbesar/memperkecil pantat, liposuction alias membuang lemak di perut, dan sebagainya. Mereka berharap dengan adanya bedah plastik ini mereka bisa mendapatkan bentuk tubuh yang mendekati sempurna.
Lima alasan melakukan operasi plastik
Zaman semakin berkembang, kita semakin dapat bisa merasakan dampak kemajuan ini dalam teknologi kedokteran, salah satunya dalam bedah plastik. Lalu kapan saja biasanya bedah plastik dirasa perlu lakukan?
1. Perbaikan penampilan
Terkadang beberapa orang lahir dengan kondisi cacat bawaan tertentu sementara beberapa orang mungkin mengalami kondisi cacat setelah kecelakaan, trauma, ataupun masalah medis lainnya. Operasi plastik dapat mengatasi masalah ini dengan tujuan rekonstruksi.
2. Menunjang karier
Operasi plastik dapat menunjang karier seseorang yang mengharuskan penampilannya menjadi sorotan utama. Salah satu manfaat dari operasi plastik sangat dirasakan oleh kaum selebritis dalam menjalankan kariernya.
3. Mengatasi masalah kesehatan
Operasi plastik juga dapat sangat bermanfaat bagi mereka yang mengalami masalah kesehatan yang dapat menganggu penampilan mereka. Misalnya seseorang dengan memiliki payudara yang terlalu besar sering mengalami nyeri punggung yang luar biasa, sehingga dilakukan operasi plastik pengurangan payudara yang dapat mengatasi masalah kesehatan dan penampilannya.
4. Peningkatkan rasa percaya diri
Operasi plastik, terutama untuk tujuan estetika, dapat memberikan citra diri yang kuat dan positif. Bahkan dengan sedikit perubahan penampilan luar saja bisa menciptakan perubahan besar dari dalam diri, yaitu membiarkan rasa percaya diri seseorang tumbuh.
5. Saat terapi non-invasive tidak mampu mengatasi masalah
Banyak terapi kecantikan non-invasive yang bisa menjadi pilihan sebelum akhirnya kita memutuskan melakukan operasi plastik. Bila memang semuanya belum dapat memberikan hasil maksimal, maka operasi plastik bisa menjadi pilihan terakhir untuk mengatasi masalah kecantikan. (**)