EKONOMIPOS.COM (EPC), tanjung pinang – Pemerintah Kota Tanjungpinang membuka sekolah baru untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri.
SMPN tersebut bernomor 16. Nantinya sekolah ini menjadi prioritas Pemerintah Kota Tanjungpinang.
Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah mengatakan jumlah SMP Negeri di Kota Tanjungpinang memang harus ditambah sesuai dengan kebutuhan saat ini.
Khususnya untuk wilayah Kecamatan Tanjungpinang Timur.
Menurut Lis, penduduk di Tanjungpinang timur saat ini hampir mencapai 100 ribu jiwa. Banyaknya penduduk tersebut tentu harus diimbangi dengan penambahan jumlah sekolah dan pemerataan lembaga pendidikan.
Lis mencontohkan di SMP Negeri 7 saat dibuka pendaftaran, yang mendaftar justru tiga kali lipat dari kuota.
“Karena itu, kita buka SMPN 16 ini di Ganet. Jadi sebagaian bisa masuk kesana,” katanya, Selasa (19/7/2016).
Memang saat ini, pembangunan gedung SMP 16 di Ganet, Kelurahan Pinang Kencana tersebut belum selesai. Namun ditargetkan akan selesai akhir tahun ini dan akan langsung ditempati.(*)
(bisnis)