Skandal Emisi: VW Digugat Pemerintah Negara Bagian Jerman

by

EKONOMIPOS.COM (EPC),HESSE – Negara bagian Jerman, Hesse, akan menuntut produsen mobil asal negara tersebut Volkswagen (VW) karena kerusakan yang disebabkan manipulasi emisi diesel.

Pejabat otoritas keuangan Hesse, Thomas Schaefer menjelaskan, karena skandal emisi tersebut saham VW jatuh dan berdampak pada penurunan kas negara serta pemangkasan dana pensiun.

Dikutip dari Reuters, Jumat (16/9/2016), akibat hal tersebut negara harus menelan kerugian senilai 3,9 juta euro atau setara dengan US$4,4 juta.

Skandal emisi diesel yang dilakukan oleh VW terungkap di Amerika Serikat pada September tahun lalu. Akibatnya, perusahaan harus mengeluarkan dana cukup besar untuk membayar ganti rugi.

Tak sampai di situ saja, VW juga harus menghadapi sejumlah gugatan yang diajukan antara lain oleh Amerika Serikat dan Korea Selatan.

 

(Bisnis)