EKONOMIPOS.COM (EPC),DUBAI – Sebuah perusahaan drone asal China, Ehang, memperkenalkan taksi terbang untuk perkotaan. Kendaraan yang diberi nama Ehang 184 itu akan mulai digunakan di Dubai, Uni Emirat Arab.
Ehang 184 disebut-sebut sebagai taksi terbang otonom pertama di dunia. Penumpang tinggal men-setting loaksi tujuan di layar sentuh yang terdapat di depan tempat duduk lalu kendaraan ini akan mengantar tanpa perlu dikendalikan.
Kepala Badan Transportasi dan Jalan Dubai, Mattar Al Tayer, mengumumkan EHang akan mulai terbang di Dubai untuk memeriahkan acara World Government Summit yang dihelat pada Juli mendatang.
Kendaraan terbang EHang diperkenalkan pertama kali pada tahun lalu di ajang Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas, Amerika Serikat. Layaknya drone, ada delapan baling-baling di empat sisi yang bisa menerbangkan kendaraan berkapasitas angkut satu orang ini. Hebatnya, kendaraan ini menggunakan tenaga listrik sehingga sangat ramah lingkungan.
“Anda tahu bagaimana rasanya duduk di sebuah Ferrari? Nah, ini 10 kali lebih baik,” kata George Yan, pendiri Ehang menceritakan pengalaman menaiki kendaraan ini, seperti dikutip dari Daily Mail.
Untuk dapat menggunakan taksi terbang ini, penumpang harus memesannya melalui aplikasi. Melalui smartphone pula, penumpang lebih dulu memasukkan tujuan yang diinginkan. Namun lokasi tujuan tetap harus di-setting saat penumpang menaikinya. (**)