Bupati Siak Berencana Tak Lanjutkan PSBB

by

EKONOMIPOS.COM, SIAK – Setelah berhasil melaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Siak pada 15-28 Mei 2020, Pemkab Siak kembali mendukung pemberlakukan New Normal atau normalisasi aktivitas sosial ekonomi masyarakat.

Bupati Siak Alfedri mengatakan, selama pelaksanaan PSBB di Siak memberikan dampak positif bagi penanganan penularan Covid 19 di kota itu.

“Hingga saat ini, jumlah ODP di Kabupaten Siak tercatat sebanyak 4425 orang, dan yang masih dalam pantauan sebanyak 674 orang. Jumlah tersebut berkurang dari jumlah sebelum PSBB yaitu sebanyak 824 orang. Sementara saat ini tidak terdapat PDP yang tengah menjalani masa perawatan,” kata Alfedri, Kamis (28/5/2020).

Kemudian lanjut dia, selama pelaksanaan PSBB terdapat ada 3 orang yang dinyatakan positif Covid 19, yaitu sejumlah santri yang masuk dalam klaster pondok pesantren di Magetan.

Kata dia, sampai saat ini hasil swab ketiga kalinya para pasien tersebut dinyatakan negatif dan sedang menunggu hasil pemeriksaan swab selanjutnya.

“Pihak keluarga para pasien tersebut juga sudah dilakukan tracing, dan juga telah dilakukan pemeriksaan swab. Diantaranya keluarga pasien di Kecamatan Dayun sejumlah 4 orang sudah dilakukan pemeriksaan swab dengan hasil negatif. Keluarga pasien dari Kecamatan Mempura saat ini sedang menunggu hasil, dan keluarga pasien asal Kecamatan Siak yang berjumlah 7 orang hasil pemeriksaannya juga dinyatakan negatif,”sebut Alfedri.

Dengan keberhasilan tersebut, Alfedri menyampaikan rasa syukur karena berdasarkan hasil tes dinyatakan tidak terjadi penularan virus transmisi lokal dari para pasien yang dinyatakan positif Covid 19 di Siak.

Oleh sebab itu kata Alfedri, dia menyampaikan usulan kepada Gubernur Riau Syamsuar melaui video Conference agar pelaksanaan PSBB di Kabupaten Siak diakhiri atau tidak diperpanjang dan segera diberlakukan kondisi new normal.

Kendati demikian sebut Alfedri, nantinya dalam penerapan new normal tersebut tetap memperhatikan pelaksanaan Protokol Kesehatan Covid-19.

Sementara Gubernur Riau, Syamsuar mengatakan secara khusus kepada Pemkab Siak, pada new normal nanti memberikan kesempatan agar objek-objek wisata di Siak dapat dibuka untuk umum. (inf/pemkab)