3 Kesalahan Saat Keramas

by

EKONOMIPOS.COM (EPC) – MEMPEROLEH rambut yang indah dan sehat, tentunya dimulai dari teknik keramas yang tepat. Namun sayangnya, masih banyak yang mengabaikan teknik mencuci rambut dengan benar sehingga tidak sadar bahwa kesalahan yang kerap dilakukan akhirnya menjadi kebiasaan buruk yang dapat merusak rambut.

Apakah Anda termasuk yang kerap melakoni kesalahan rambut tersebut? Apa saja sebetulnya kesalahan yang sering dilakukan saat keramas? Baca ulasannya berikut ini.

  1. Terlalu sering keramas

Anggapan bahwa rambut akan semakin sehat jika semakin sering dicuci adalah tidak benar adanya. Anthony Cole selaku lead stylist dari Sebastian Professional Haircare menyebutkan bahwa mengeramasi rambut tiga kali dalam seminggu, itu sudah lebih dari cukup. Di mana hal ini berlaku untuk semua jenis rambut.

  1. Mandi dengan air panas

Membersihkan tubuh alias mandi dengan air panas memang ampuh membuat tubuh menjadi relaks, namun jika air bersuhu panas ini digunakan untuk keramas? It’s big no-no! Air bersuhu normal dan dingin disebutkan malah bagus digunakan saat keramas, karena membantu mengunci kelembapan alami dan nutrisi dalam rambut lebih lama.

  1. Menggaruk kulit kepala

Rambut yang sehat tentunya bisa didapat jika kulit kepala juga dalam kondisi yang sehat pula. Maka dari itu hindari kebiasaan menggunakan kuku-kuku jemari untuk menggaruk kulit kepala, hindari juga memijat kulit kepala dengan gerakan yang terlalu keras. Cukup aplikasikan pijatan dan tekanan yang pelan untuk di area kulit kepala yang lunak. (**)