Ekonomipos.com, Tembilahan – Peserta Lomba Karya Tulis Jurnalistik seputar Perkelapaan yang merupakan para jurnalis se-Provinsi Riau akan disambut Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan beserta semua jajaran pemerintahan di Kabupaten Indragiri Hilir dengan kegiatan welcome party di rumah dinasnya.
Acara yang dijadwalkan berlangsung Jumat (20/03/2015) besok merupakan wujud dukungan pemkab terhadap pelaksanaan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Provinsi Riau tahun 2015 di Tembilahan.
“Kita berterima kasih dengan dukungan penuh Bapak Bupati dengan rangkaian kegiatan peringatan HPN di Tembilahan tahun 2015 ini,” ungkap Ketua Panitia, H Darussalam, Kamis (19/3/2015).
Ia menambahkan, bupati juga memanfaatkan acara ramah tamah untuk mengekspos sejarah, kondisi terkini serta harapan dan peluang pertanian dan perkebunan kelapa di Inhil.
Segala persiapan untuk acara ini sudah dilakukan dengan matang, sudah 95 persen. Panitia hanya tinggal menunggu kedatangan rombongan dari provinsi saja.
Hal senada juga disampaikan Ketua PWI Inhil, M Yusuf. Ia mengatakan bahwa PWI berterima kasih atas dukungan penuh Bupati, sehingga sangat berharap Pengurus PWI Riau, lebih khusus lagi Ketua PWI Riau, Bapak H Deni Kurnia bisa ikut berkumpul di Tembilahan.(Advertorial/ezy)
EKONOMIPOS.COM, SIAK - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kembali menyalurkan Paket Ramadan Bahagia (PRB) dalam...
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, telah mengantongi rancangan Keputusan Presiden (Keppres) tentang pembentukan Badan Pelaksana Program Energi Nuklir....
Harga CPO (Crude Palm Oil) di kontrak berjangka Bursa Malaysia Derivatives (BMD) tergelincir dan mayoritas melemah pada Selasa, 11 Maret 2025. Pelemahan ini...