EKONOMIPOS.COM (EPC),JAKARTA – Sebuah truk nyangkut di Gerbang Tol Meruya Utama 2. Untuk sementara dua gerbang ditutup akibat truk nyangkut tersebut.
Berdasarkan gambar yang ada di akun Twitter TMC Polda Metro, muatan truk yang ditutup dengan terpal warna hijau itu menyenggol gerbang tol. Untuk sementara, hanya satu gerbang tol yang dapat dioperasikan akibat adanya insiden ini.
06.56 Kr truck nyangkut di GT Meruya Utama 2 sementara 2 gerbang ditutup yg beroperasi 1 gerbang saja,utk maruya utama 1 normal semua.
Sementara itu, petugas kepolisian sudah berada di lokasi untuk menangani kecelakaan ini. Adanya insiden tersebut diperkirakan menyebabkan lalu lintas di sekitar lokasi tersendat. (**)