EKONOMIPOS.COM-PEKANBARU Rekaman CCTV mengejutkan memperlihatkan saat seorang balita diculik.
Video itu menunjukkan, gadis kecil itu berjalan di depan toko ayahnya, hanya berjarak beberapa meter darinya.
Namun, saat dia berjalan ke trotoar, ada dua pria yang tampak berjalan biasa.
Ketika satu pria berjalan melewati gadis kecil itu, seorang pria lainnya yang berbaju biru memegang anak itu da membawanya pergi.
Dilansir dari Daily Mirror pada Selasa (27/2/2018) anak kecil itu diketahui bernama Shireen Fatima yang berusia 2 tahun.Insiden ini terjadi di Saka Naka, Mumbai, India.
Ayah gadis kecil itu kemudian menyadari, putrinya menghilang.
“Fatima sedang bermain di luar, tapi ketika kami mencarinya di luar, dia tidak ada,” katanya.
Dengan panik, dia langsung melaporkan kejadian itu kepada pihak berwajib.
Mereka lantas mengecek rekaman CCTV yang ada di luar toko.
Setelah 6 jam, pelaku akhirnya ditangkap.
Dia adalah Sandeep Parab (28).
Shireen pun akhirnya kembali bersama orang tuanya.
Belum diketahui apakah anak itu terluka akibat penculikan tersebut dan apa motif penculikan itu.(*)