Harga Murah, Microsoft Hadirkan Ponsel Nokia dengan Baterai Tahan Sebulan

by

nokia-222Ekonomipos.com – Sejak dulu Microsoft sering meluncurkan produk ponsel dengan harga terjangkau. Baru-baru ini Microsoft kembali memperkenalkan ponsel murah yang dijuluki dengan Nokia 222. Nokia 222 terdiri dalam dua varian konektivitas, single SIM dan dual SIM.

Dengan harga Rp 500 ribuan, ponsel ini mempunyai beberapa fitur. Nokia 222 telah dibekali dengan kamera utama beresolusi 2MP. Nokia 222 juga mengadopsi beberapa aplikasi game, MP4 player, MP3 player, serta pemutar radio FM serta bisa menyimpan lagu dari perangkat lain dengan mudah karena Nokia 222 memiliki konektivitas bluetooth v3.0.

Nokia 222 mendukung ruang penyimpanan eksternal (microSD) hingga 32GB. Nokia 222 juga memiliki fitur untuk akses internet. Uniknya, Microsoft telah menyematkan sebuah baterai berkapasitas 1.100mAh yang diklaim mampu bertahan hingga satu bulan. Nokia 222 akan tersedia dalam dua varian warna, hitam dan putih.

Tertarik memiliki ponsel ini?

(Techno)