Ekonomipos.com – Padang rumput hijau luas pasti sungguh memikat kebanyakan orang. Tidak hanya rumput hijau yang luas, namun tanah tandus serta rumput-rumput yang sudah mengering ala Afrika juga memikat banyak orang. Orang Indonesia banyak menyebut tanah tandus serta rumput keringnya dengan sabana atau padang savana. Kebanyakan masyarakat lokal tahu bahwa padang savanna hanya ada di luar negeri saja. Tetapi mereka salah, banyak padang savana di Indonesia yang bisa dikunjungi. Kebanyakan padang savana di Indonesia yang dijadikan objek wisata. Ingin tahu dimana saja padang savana Indonesia berada? Berikut kutipannya.
- Savana Pulau Kenawa – Nusa Tenggara Barat
Pulau Kenawa merupakan pulau kecil yang masih berada di daerah Sumbawa Barat NTB dan menjadi salah satu tempat yang menjadi destinasi favorit wisatawan lokal hingga mancanegara. Selain pantainya yang sangat indah, disini juga terdapat padang savana yang sangat unik karena terletak di sebuah pulau kecil di tengah lautan.
- Savana Tanjung Ringgit – Lombok, NTB
Di Lombok memang terkenal dengan keindahan alamnya yang banyak mengundang para wisatan lokal dan mancanegara. Namun apakah Anda tahu di Lombok terdapat padang savana yang sangat indah? Savana Tanjung Ringgit merupakan padang savana indah yang ada di Lombok. Anda akan dimanjakan dengan pemandangan pantai yang indah dari atas hamparan padang savana yang luas. Bukan hanya itu, pemandangan tebing pantai yang curam dengan hamparan savana yang luas juga membuat Tanjung Ringgit begitu mempesona.
- Savana Sembalun – Gunung Rinjani, Lombok, NTB
Savana yang membentang sepanjang 6 km di jalur pendakian Gunung Rinjani sebelah timur ini sangat luas. Mulai Basecamp Sembalun hingga pos 3 yang terletak di ketinggian 2.631 meter diatas permukaan laut (mdpl), Anda terus diberikan pemandangan savana yang sangat menakjubkan indahnya. Savana ini menjadi salah satu daya tarik Gunung Rinjani.
- Savana Cikasur – Gunung Argopuro, Jawa Timur
Gunung Argopuro yang terletak di Situbondo, Jawa Timur. Gunung ini salah satu tempat yang memiliki banyak savana. Ilalang yang menguning saat kemarau dan gradasi hijau tua di saat musim hujan merupakan pemandangan yang begitu cantik.
- Savana Gunung Merbabu – Jawa Tengah
Savana Merbabu memang tidak seluas tempat yang lain. Savana di sini ada di beberapa titik seperti di lembah dan pegunungan yang akan memperlihatkan keindahan pemandangannya. Salah satu cara mengunjungi savana Merbabu adalah mendaki dari Dusun Genting, Desa Tarubatang, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.
- Savana Sumba Timur – Nusa Tenggara Timur
Padang savana terluas di Indonesia adalah Savana Sumba Timur. Padang savana ini mudah ditemukan dan juga spotnya menarik. Bukan hanya itu, Anda juga bisa menikmati kuda liar Sumba di beberapa tempat yang menjadi lahan peternakan bagi penduduk sekitar di sana.
- Savana Baluran – Jawa Timur
Africa Van Java, inilah julukan buat Taman Nasional Baluran yang terletak terletak di Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur. Pemandangan di savana ini seperti di Afrika, dengan pemandangan hamparan savana yang sangat luas serta pohon-pohon dengan background gunung di belakangnya. Sama dengan savana di Afrika, burung merak, banteng, dan kijang mudah ditemui di tempat ini.
- Oro-oro Ombo – Gunung Semeru, Jawa Timur
Oro-oro ombo merupakan padang savana yang terletak di antara Ranukumbolo dan Cemoro Kandang. Setelah mendaki tanjakan cinta, hamparan savana Oro-Oro Ombo dengan pemandangannya yang sangat indah akan memanjakan mata Anda. Jika kamu melakukan pendakian ke Semeru setelah musim hujan, bunga lavender yang sedang mekar akan merubah padang ini menjadi ungu dan menambah keindahan Oro-Oro Ombo saat itu.
- Savana Gunung Bromo – Jawa Timur
Savana Bromo menyajikan keindahan alam yang luar biasa, padang rumput yang luas, bukit-bukit kecil dengan ilalang dengan warna berbeda serta suasana yang tenang dan udara sejuk. Spot savana Bromo yang sangat indah ini akan membuat Anda ingin datang kembali.
- Savana Kepulauan Komodo – Nusa Tenggara Timur
Salah satu spot yang sangat terkenal di seluruh dunia yaitu Taman Nasional Komodo. Selain bisa bertemu Komodo, ternyata pemandangan di pulau yang terkenal dengan kadal besar ini memang luar biasa indah. Pulau ini didominasi tumbuhan liar seperti lontar dan rerumputan. Jika Anda mengunjungi tempat ini dan naik ke atas bukit, indahnya perpaduan savana yang luas dan pantai akan lebih terlihat menakjubkan.
(Brilio)