EKONOMIPOS.COM (EPC), BANGKINANG – Pemerintah Kabupaten Kampar telah menyelesaikan proses seleksi terhadap masyarakat penerima hadiah umroh gratis tahun ini. Seleksi dilaksanakan di Gedung Kantor Bupati, Kamis (23/11) lalu.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kampar, Sasminedi menyebutkan, hasil seleksi sekaligus penerima hadiah diumumkan pada Senin (27/11). “Hasil seleksi sudah kita ajukan ke bupati. Sudah di meja Bupati. Senin, insyaallah, diumumkan,” kata dia, Minggu (26/11/2017).
Sasminedi mengatakan, Pemkab Kampar tetap memilih 15 orang penerima umroh gratis. Walau jumlah nama yang direkomendasikan oleh camat jauh lebih besar. “Yang direkomendasikan camat, sekitar 44 lebih,” katanya.
Menurut Sasminedi, di antara camat ada yang merekomendasikan lebih dari satu nama. Namun ada juga yang tidak mengirim rekomendasi sama sekali. Beralasan lupa, ia tidak menyebutkan nama kecamatan yang tidak mengirim rekomendasi tersebut.
Sasminedi menjelaskan, camat yang tidak mengirim nama kemungkinan karena waktu terlalu mendesak. Ia mengakui, camat memang diminta segera mengirimkan rekomendasi setelah Tim Seleksi Program Masyarakat Panutan terbentu.
Tim diketuai Sekretaris Daerah. Beranggotakan Kantor Kementerian Agama Kampar dan Majelis Ulama Indonesia. “Setelah rapat (pembentukan tim seleksi), camat langsung diminta cepat rekomendasikan nama,” ujar Sasminedi. (*)