EKONOMIPOS.COM (EPC),JAKARTA – Klub Serie A Italia AS Roma menundukkan kontestan Liga Primer Inggris Liverpool dengan skor tipis 2-1 dalam laga persahabatan tur pramusim di Stadion Busch di Missouri, Amerika Serikat, pada Selasa pagi WIB (2/8/2016).
Dalam uji coba tersebut, Liverpool sebenarnya lebih mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai sekitar 60 persen, namun ternyata tim ibu kota Italia lebih efektif dalam menjebol gawang.
Ujung tombak Timnas Bosnia-Herzegovina membuka skor untuk keunggulan Roma ketika pertandingan memasuki menit ke-29. Dia menjebol gawang Liverpool yang dikawan Alexander Manninger setelah sukses memaksimalkan assist Kevin Strootman.
Namun, skor ketika turun minum imbang 1-1 setelah pada injury time babak pertama Liverpool mampu mencetak gol balasan melalui pemain sayap berusia 19 tahun, Oluwaseyi Babajide ‘Sheyi’ Ojo. Pemain Timnas Inggris U-21 itu menjebol gawang Roma setelah meneruskan sundulan bek Dejan Lovren.
Gol kemenangan AS Roma datang dari pemain Timnas Mesir Mohammed Salah pada menit ke-62 setelah kiper pengganti Liverpool Simon Mignolet gagal mengantisipasi dengan baik sundulan kepala Dzeko. Skor 2-1 untuk Roma hingga laga berakhir.
(bisnis)