EKONOMIPOS.COM (EPC), PEKANBARU – Bisnis perhotelan tak hanya melulu soal pelayanan pada kamar menginap. Menu makanan termasuk satu hal yang menjadi fokus para pengusaha perhotelan.
Belakangan ini sejumlah hotel di Pekanbaru berlomba hadirkan ragam pilihan sajian makanan dan minuman untuk memanjakan lidah para tamu. Sejumlah promo food and beverage ini berlangsung Juli 2017.
Hotel tersebut di antaranya Dafam Hotel Pekanbaru, Jalan Sultan Syarief Kasim Pekanbaru dan Golden Tulip Essential Hotel Pekanbaru Jalan Sudirman Pekanbaru.
Golden Tulip Essential Hotel yang merupakan hotel cluster pertama di Pekanbaru kali ini menghadirkan promo paket makan siang Penyetan sebagai pilihan para tamu bersantap.
“Pada promo ini kami menyajikan pilihan paket tersebut seharga Rp 68.000. Harga segitu para tamu sudah bisa menikmati sajian tersebut sepuasnya,” kata Sales Manager Cluster Hotel Golden Tulip, Niken Syafitri, Minggu (16/7/2017).
Dikatakan paket makan siang ini bisa dinikmati para tamu di Forestre Coffe Lounge and Kitchen Golden Tulip Essential Hotel yang memiliki suasana yang unik.
Niken menyampaikan promo ini selama bulan Juli 2017 khusus dihadirkan mulai dari pukul 11.00 wib hingga 15.00 wib setiap hari Senin hingga Jumat.
“Pilihan ini sangat cocok bagi para tamu kalangan pekerja kantoran, pebisnis dan masyarakat umum yang mencari tempat bersantap siang dengan suasana yang nyaman,” ujarnya.
Sementara itu Dafam Hotel Pekanbaru pada bulan Juli 2017 ini menghadirkan promo paket makan siang Launch Vaganza.
Paket ini dibandrol seharga Rp 47.777, para tamu sudah bisa menikmati sajian bergaya nusantara yang dihadirkan sepuasnya.
General Admin Dafam Hotel Pekanbaru, Yana Kartika mengatakan promo ini dihadirkan sebagai lanjutan dari program Buka Vaganza yang diadakan hotel tersebut di bulan Ramadhan, yang berhasil menarik minat pengunjung untuk mencicipinya.
Pada program ini terdapat ragam pilihan menu yang terdiri dari menu utama, salad, soup, jajanan pasar dan minuman es. (*)