Ekonomipos.com – Anda orang yang anti mainstream? Mungkin Anda bisa mencoba jenis fashion yang satu ini. Kini di Jepang sedang heboh dengan topi jenis baru. Topi yang persis seperti celana dalam. Tidak sedikit yang memakai topi celana dalam ini di kepala.
Topi ini awalnya diciptakan oleh seorang wanita Jepang. Topi yang menjadi fashion terbaru ini bernama Korotoro. Orang yang memakainya akan berkeliaran dengan memakai celana dalam di kepalanya. Meski begitu, pencipta topi ini menolak menyebutnya sebagai celana dalam melainkan sebuah topi.
Topi itu punya bentuk mirip sekali dengan celana. Yang membedakan adalah ukuran pinggang yang lebih besar sehingga bisa muat untuk kepala dan bahannya yang terbuat dari wol. Dengan bahan wol, topi ini mampu mengusir rasa dingin.
“Telingaku merasa hangat namun untuk beberapa alasan kepalaku masih terasa dingin,” ujar salah seorang yang menggunakan topi ini.
Sayangnya topi unik belum tersedia bebas di toko-toko aksesoris. Jika ingin mendapatkan topi ini, Anda harus membelinya secara online dengan harga yang cukup mahal untuk seharga topi. Sekitar Rp250,000 Anda baru bisa mendapatkan topi celana dalam ini.
Bagaimana menurut Anda? Ingin mencoba fashion terbaru ini?
(Brilio)