EKONOMIPOS.COM (EPC) – ADA berbagai macam manfaat yang diberikan dari buat tomat untuk wajah. Salah satunya adalah dalam mencerahkan kulit.
Ya, tak banyak yang tahu jika tomat yang dibuat masker baik untuk mencerahkan kulit wajah. Yuk, cerahkan kulit wajah dengan masker tomat dan air lemon berikut ini.
Bahan-bahan
- 1/2 buah tomat
- 1/2 sendok teh air lemon
Cara aplikasi
1. Haluskan 1/2 potong buah tomat, lalu tambahkan air lemon ke dalamnya. Menggunakan kapas, terapkan masker tomat dam campuran air lemon pada seluruh wajah;
2. Diamkan selama 10-15 menit. Jika sudah, bilas menggunakan air dingin. Keringkan dengan cara menepuk-nepuk wajah menggunalan handuk. Lalu, aplikasikan minyak zaitun untuk melembapkan. (**)