EKONOMIPOS.COM (EPC), PEKANBARU – Dalam upaya menggesa realisasi program sejuta rumah, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan menggelar pameran perumahan di Gelanggang Remaja Pekanbaru pada 13-17 Juli 2017.
Sebelum acara tersebut digelar, kementerian mengadakan pertemuan dengan ratusan rekanan pengembang atau developer, untuk pencabutan undian lapak di salah satu rumah makan di Pekanbaru, Senin (10/7/2017).
Kepala Divisi Pusat Pengelolaan Data Pembelian Perumahan Kementerian PUPR Alfian mengatakan, pameran ini dihelat bertujuan bagaimana pemerintah mempromosikan dan mensosialisasikan perumahan KPR kepada masyarakat.
“Kalau target Pak Wapres Yusuf Kalla untuk sandang dan pangan sudah mulai terpenuhi. Sekarang target papan yang harus direalisasikan. Provinsi Riau target kita pertama, setelah itu baru Balikpapan dan Jakarta,” kata Alfian di sela-sela acara.
Dikatakan, pameran ini murni dibiayai APBN, dan tidak dibebankan kepada developer serta pemerintah daerah. “Para developer kita beri tempat untuk memasarkan perumahannya saat pameran nanti. Untuk kawan-kawan perbankan juga kita siapkan tempat,” sebutnya.
Ketua REI Riau HA Tambi mengaku bersyukur dengan program Kementerian PUPR ini. Hal tersebut otomatis mendukung program sejuta rumah yang sudah dicanangkan. Di Provinsi Riau sendiri, tentunya pameran ini bisa menjadi ajang untuk transaksi penjualan rumah. Terutama rumah subsidi tipe 36.
“Tujuannya memang sangat bagus. Karena bisa mendorong kepemilikan rumah kepada masyarakat. Itu artinya, dana APBN bisa kita tarik ke sini. Apakah berupa bunga atau DP. Kita minta hal ini bisa menjadi perhatian pemerintah daerah juga,” kata dia.
Terpisah, EO Pameran Perumahan PUPR, Ari mengatakan, saat acara nanti juga dihibur oleh ada artis ibukota, band lokal dan acara anak-anak. (*)