EKONOMIPOS.COM, PEKANBARU – Kamu adalah penderita komedo akut di hidung? Pasti rasanya nggak nyaman banget, ya tiap kali bercermin. Penampilan sudah rapi, tapi titik-titik hitam di hidung terlihat kasar dan kotor. Tangan rasanya gemas sekali mau memencetnya. Tapi kalau dituruti, kulit bisa sakit, iritasi, dan bopeng (bekas berlubang).
Lalu, apakah ada cara ampuh menghilangkan komedo tanpa sakit dan iritasi? Jawabnya, ada! Coba saja hilangkan pakai putih telur dan paper towel! Berani coba? Yuk, ikuti langkah berikut ini, yuk!
• Pertama-tama siapkan putih telur, paper towel, kuas concealer, dan sabun pembersih wajah
Jika kamu masih bingung, paper towel adalah tisu kertas. Bentuknya lebih lebar dan lebih tebal dibandingkan tisu biasa. Saat dipakai, tisu jenis ini tidak mudah sobek atau rusak karena air atau gesekan. Lembarannya pun punya tekstur yang unik.
• Jika bahan-bahan sudah siap semua, tempatkan putih telur yang sudah dipisahkan dari kuningnya dalam mangkuk.
• Pada umumnya, paper towel terdiri dari dua lapis tisu. Sekarang, kamu pisahkan tiap-tiap lapisan tersebut.
• Jika sudah selesai dengan paper towel-nya, sapukan putih telur ke area komedo. Jangan lupa, pakai kuas concealer-nya ya!
• Tempelkan sobekan paper towel yang sudah dipisahkan tadi ke area komedo. Sobekannya harus dipastikan cukup menutupi seluruh area hidung, ya!
Selamat mencoba! (mg6)