Genangan Banjir di Mana-mana, Waspadai Juga Eksem dan Kutu Air

by

BANJIR

Ekonomipos.com, Jakarta – Banjir masih menggenangi sebagian wilayah Jakarta, ancaman penyakit-penyakit seperti leptospirosis dan diare perlu diwaspadai. Tidak kalah pentingnya, penyakit kulit seperti eksem dan kutu air juga harus diantisipasi.

“Ada dua penyakit kulit yang bisa muncul saat banjir. Penyakit alergi atau dermatitis kontak, dan penyakit infeksi. Salah satunya kutu air,” kata dr Laksmi Duarsa, SpKK dari D&I Skin Centre Denpasar, saat dihubungi detikHealth, Selasa (10/2/2015).

Dalam keseharian, dermatitis kontak populer dengan istilah eksim atau eksema. Penyakit yang ditandai dengan gatal-gatal ini merupakan reaksi radang akibat terjadinya kontak dengan bahan kimia tertentu.

Baca juga: Jangan Malas Bersih-bersih Pasca Banjir Agar Tak Terserang Penyakit

Sedangkan untuk penyakit infeksi, ada berbagai macam penyebabnya salah satunya adalah jamur. Penyakit yang dikenal dengan nama kutu air, pada dasarnya merupakan infeksi jamur dan tidak berhubungan dengan kutu. Obatnya, menurut dr Laksmi adalah antijamur.

“Anti jamur ada yang diminum, ada juga yang dioles,” kata dr Laksmi.

Untuk menghindari penyakit kulit di musim hujan, yang terpenting adalah selalu menjaga kebersihan. Sebisa mungkin, segera cuci permukaan kulit dengan air bersih setelah terkena banjir. Gunakan sabun untuk menyingkirkan kuman yang ada di permukaan kulit.

Baca juga: Catat! Ini Saran Dokter Kulit RSHS Bagi Penggemar Baju Awul-awul

(detik.com)