EKONOMIPOS.COM (EPC) – KETIAK memang menjadi bagian tubuh yang tersembunyi, namun merupakan hal yang mengganggu penampilan jika ketiak berubah warna menjadi gelap. Apalagi jika ingin menggunakan busana tanpa lengan.
Kulit ketiak yang menghitam bisa disebabkan oleh beberapa hal. Di antaranya adalah proses mencukur ketiak, menumpuknya sel kulit mati, atau produk deodoran yang digunakan tidak tepat. Berikut adalah trik alami yang bisa dilakukan untuk memudarkan kulit ketiak yang menggelap.
- Apel
Mengaplikasikan scrub dari halusan buah apel secara rutin dapat mengatasi masalah kulit ketiak yang gelap. Apel mengandung AHA, yang dapat membunuh bakteri dan kuman penyebab kulit ketiak hitam.
- Kulit jeruk
Kulit jeruk mengandung asam sitrat yang biasa digunakan untuk melakukan bleaching pada kulit. Keringkan kulit jeruk, haluskan, lalu campurkan dua sendok makan air mawar pada area ketiak. Diamkan selama sepuluh menit lalu bilas dengan air dingin sesudahnya.
- Minyak kelapa
Minyak kelapa memang bahan yang lazim digunakan untuk menghasilkan kecantikan yang alami. Minyak kelapa dapat mencerahkan kulit ketiak secara instan. Caranya, pijat kulit ketiak menggunakan minyak kelapa selama 10-15 menit sebelum mandi.
- Susu
Susu adalah bahan alami yang diklaim tak kalah ampuh untuk mencerahkan kulit. kandungan vitamin dan asam lemaknya dapat mencerahkan sekaligus menyehatkan kulit. Cukup terapkan susu pada area ketiak sehari sekali dan diamkan selama 15 menit.
- Mentimun
Mencerahkan kulit ketiak yang menghitam bisa dengan menggosokkan potongan mentimun. Tak hanya mencerahkan, cara ini juga membuat area kulit ketiak menjadi lembap. (**)