EKONOMIPOS.COM (EPC) – BEDA jenis kulit beda pula perawatannya, apa lagi ketika musim hujan. Ada sederet perawatan ekstra yang harus dilakoni.
Untuk kulit berminyak, ditambah lagi dengan cuaca dingin dan setelahnya cenderung lembap akan membuat wajah dengan kulit berminyak terasa lengket dan tidak nyaman. Lantas, perawatan kulit apa yang tak boleh dilewatkan? Ikuti tipsnya berikut ini.
- Bersihkan
Ini adalah perawatan kulit yang paling dasar namun jangan sampai terlewatkan bagi kulit berminyak ketika musim hujan. Dengan rutin membersihkan akan membantu mengontrol minyak dan membuka pori. Cuci muka tiga kali sehari dan lakukan eksfoliasi dua kali dalam seminggu. Dengan dua treatment membersihkan ini akan membuat Anda lebih segar dan juga mengangkat sel kulit mati.
- Toning
Langkah selanjutnya dalam perawatan kulit untuk kulit yang berminyak adalah toning. Gunakan toner yang lembut untuk membersihkan wajah, kulit akan serasa baru dan segar. Namun jangan sering-sering digunakan juga. Sekiranya lakukan toning tiga hari sekali.
- Moisturizer, moisturizer dan moisturizer!
Saat musim hujan, saatnya moisturizer beraksi untuk si kulit berminyak. Meski telah memiliki banyak minyak namun kulit yang berminyak juga membutuhkan moisturizer untuk melembapkan kulit. Pilih yang water based agar tak terlalu berat pada kulit.
- Face masks
Masker bertujuan untuk menyegarkan kulit, mengangkat kulit mati, mengencangkan kulit dan membuat wajah glowing. Keempat manfaat ini sangat dibutuhkan kulit berminyak saat musim hujan. Yang paling bagus, gunakan masker lemon, madu, oat, telur, susu, pepaya, timun dan lidah buaya untuk si kulit berminyak. (**)