EKONOMIPOS.COM (EPC), INHIL – Keberadaan pendamping desa sangat penting dalam rangka menyukseskan program Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ). Pendamping desa mepunyai peran dalam memfasilitasi desa untuk menjalankan program yang telah disusun.
Ungkapan tersebut disampaikan oleh Bupati Inhil HM Wardan dalam sebuah acara belum lama ini. Untuk itu, kehadiran pendamping desa harus dilakukan evaluasi oleh kepala desa setempat. Agar dana yang dikeluarkan untuk gaji mereka tidak terbuang percuma.
“Evaluasi itu sangat penting untuk menilai kinerja mereka. Kalau memang hasil evaluasi buruk, kita bisa meninjau keberadaan pendamping desa apakah masih dibutuhkan atau tidak,” kata Wardan.
Masih menurut Wardan, untuk lebih menyukseskan program DMIJ kedepan, seluruh komponen yang terlibat harus mengerti dan bisa menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan tupoksi masing-masing. Sehingga dalam bekerja, tidak saling tumpang tindih antara satu dengan yang lain.
“Untuk itu semua stakeholder yang terlibat untuk belajar dan mengenal sistem kerja mereka. Kalau itu sudah diterapkan, kita yakin Inhil akan maju sesuai dengan harapan kita semua,” imbuhnya.(Adv)