EKONOMIPOS.COM, ROHIL – Menyambut perayaan tahun baru imlek 2567, klenteng yang ada di Bagansiapiapi mendadak ramai dikunjungi warga. Seperti salah satu klenteng yang ada di jalan perniagaan, tampak ratusan warga masih terus berdatangan, baik warga tionghua maupun warga yang sekedar ingin berfoto foto di lokasi tersebut, Minggu (08/02/2016) malam.
Seperti yang dikatakan Umi, warga Bagansiapiapi yang memang sengaja datang untuk berfoto dan sekedar menghabiskan waktu bersama teman dan saudara, “Ada warga yang datang kesini untuk berfoto, lalu saya lihat fotonya cantik, saya tanya dimana kamu berfoto,lalu dia bilang disini tempatnya ternyata indah sekali,” ujarnya.
Selain warga yang memang melakukan ibadah di klenteng tersebut, juga terlihat banyak warga yang datang hanya untuk melihat dan berfoto-foto dan jalan jalan di sekitar klenteng yang sudah dihiasi bermacam lampu lampion dan patung monyet api.(Adv/Us)