EKONOMIPOS.COM (EPC), PEKANBARU – Bagi warga yang ingin menggunakan gas elpiji tabung 5,5 kilogram atau bright gas ini ada kabar gembira.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru bersama pihak Pertamina akan memfasilitasi bagi warga yang ingin beralih menggunakan elpiji dari tabung 3 kilogram ke bright gas.
Program pertukaran tabung kosong melon ke bright gas menyiapkan skema dengan ketentuan penambahan biaya yang telah ditentukan.
Masyarakat tidak perlu langsung turun ke agen untuk menukar tabung gas, melainkan cukup menghubungi kontak person pihak agen terdekat dengan sistem pesan antar.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Pekanbaru, Ahmad Ingot Hutasuhut mengatakan, untuk penukaran tabung gas 3 kilogram ke tabung 5,5 kilogram memang dikenakan biaya. Namun pihaknya memastikan, jika dibandingkan membeli langsung, jauh lebih hemat dengan cara menukarkan tabung melalui program ini.
Ingot merincikan, biaya penukaran tabung melon ke bright gas berkisar antara Rp 100 ribu hingga Rp 200 ribu. Untuk satu tabung gas melon kosong, masyarakat dapat mengeluarkan biaya tambahan Rp 218.500 untuk memperoleh bright gas dengan isinya. Sementara dua tabung gas melon kosong, biaya yang dikeluarkan lebih rendah hanya Rp 109.500 bright gas isi.
“Kita sudah menunjuk tujuh agen yang siap untuk melayani masyarakat untuk menukarkan tabungnya,” kata dia, Jumat (17/11/2017).
Tujuh agen yang telah ditunjuk dalam program tersebut PT Tuah Karya Muda, PT Giva Andalan Semesta, PT Raih Karya Usaha Mandiri, dan PT Surya Nambaruna Selanjutnya, PT Sinar Indrapura, PT Indah Pusaka Mandiri, dan PT Tirta Buana Perkasa.
Lebih jauh, dia juga menuturkan melalui program ini diharapkan penggunaan elpiji melon agar lebih tepat sasaran, dan memudahkan masyarakat yang ingin beralih menggunakan gas dengan kapasitas lebih besar. (*)