IMDRAGIRI HILIR – Peringatan Isra Mi,raj di Masjid Nurul Hidayah, Jalan Kembang, Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) turut diramaikan sejumlah Jama,ah.
Diantaranya, Bupati Inhil HM Wardan, Camat Tembilahan Kota RM Sudinoto, Ustad Ahmad Faiz Anwar B.A, Lurah dan Ulama, Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, dan Jama,ah.
Peringatan Isra, Mi,raj Nabi Muhammad SAW 1438 H, Bupati dalam sambutanya sangat mengapresiasi keikutsertaan kaum muslimin dan muslimat yang telar menghadiri Isra Mi,raj Peringatan Hari Besar Islah (PHBI).
“Atas nama Pemerintah Indragiri Hilir, saya memberikan penghargaan dan ucapan setinggi-tingginya, mulai dari tanggal 1 Rajab seterusnya dan sampai terakhir bulan Rajab ini, sekolah, yayasan, Mushola dan Masjid banyak di kunjungi Jama,ah,” kata Wardan, Rabu (05/04/17).
Sebab kata Mantan Kadis Provinsi Riau ini, Indragiri Hilir sangat kental dengan kegiataan-kegiataan keagamaan. Oleh karena itu, dia berharap peminat Jama,ah dari tahun-ketahun bisa lebih banyak lagi.
“Saya pernah berkunjung memperingati PHBI di Kabupaten yang ada di Provinsi Riau. Tapi tidak semeriah dan semarak yang ada di Inhil, malah jauh lebih baik kita,” puji Wardan.
Lebih lanjut, Wardan menjelaskan, nilai-nilai keagamaan yang ada di masyarakat kita sekarang ini, harus lebih dioptimalkan dan diaplikasikan, salah satunya Program Magrib Mengaji di Masjid.
Sementara dalam tausiahAl-Ustaz Hhmad Faiz Anwar B.H menyampaikan barang siapa yang mendatangi majelis ilmu dengan ikhlas lebih baik dari pada mendatangi 1000 orang yang sakit dalam 1 hari itu.
Dan barang siapa yang mendatangi majelis ilmu dengan ikhlas lebih baik dengan menjiarahi 1000 orang yang meninggal pada hari itu pula. Begitu sangat luar biasa nikmat yang Kita peroleh. (Adv)