Seminggu Puasa, Harga Cabai Merah di Pekanbaru Kembali Naik

by
Pedagang sayuran melayani calon pembeli di Pasar Tradisional, Cikurubuk, Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (5/8). Pasca Lebaran harga komuditas sayuran di Tasikmalaya berangsur turun setelah mengalami kenaikan saat Lebaran. Cabe merah dari harga Rp 25.000 manjadi Rp 20.000 per kilogram, bawang merah Rp 25.000 menjadi Rp 20.000 per kilogram, tomat Rp 10.000 menjadi Rp 6.000 per kilogram. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/ss/mes/14

EKONOMIPOS.COM – Harga cabai di Kota Pekanbaru, kini mulai naik, Sabtu (26/5).

Dari pantauan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru di beberapa pasar, kembali naiknya harga cabai tercatat pada keempat jenis cabai. Baik cabai merah Bukit Tinggi, cabai merah Medan, cabai rawit, ataupun cabai hijau.

Kepala DPP Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut bahkan menuturkan, kenaikan harga berada di kisaran Rp4.000 hingga Rp12.000 perkilogramnya.

“Yang paling signifikan naik harganya cabai merah Medan. Akhir pekan ini naik lagi di kisaran Rp12.000 perkilogramnya,” ujar Ingot kepada bertuahpos.com

Seperti yang diketahui, harga cabai sejak pekan lalu atau pekan pertama puasa tercatat mengalami penurunan. Bahkan pada Selasa lalu harga cabai turun cukup signifikan.

Berikut update harga cabai terkini di Kota Pekanbaru:
– Cabai merah Bukit Tinggi Rp30.000/kg

– Cabai merah Medan Rp28.000/kg

– Cabai hijau Rp28.000/kg

– Cabai rawit Rp32.000/kg.

 

(*/bpc)