Ekonomipos.com (Epc), Pekanbaru– Sebagai wujud dari upaya Walikota dan wakil walikota, Firdaus dan Ayat Cahyadi, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru terus berupaya menciptakan kota metropolitan yang madani dengan memberdayakan masyarakat. Salah satunya melalui program Kampung Madani.
Program ini difokuskan sebagai wadah silaturahmi dan interaksi antara Pemko Pekanbaru dengan masyarakat. Melalui program ini, para pejabat berbaur dengan warga dalam berbagai kegiatan sosial. Warga pun dibebaskan menyampaikan aspirasinya.
“Warga bebas menanyakan berbagai hal serta menyampaikan aspirasi. Kami pun siap menjawab serta mencarikan solusinya,” kata Walikota Firdaus dalam program Kampung Madani di Jalan Sumber Sari, Kelurahan Tanjung Rhu, Kecamatan Limapuluh, baru-baru ini.
Program ini mulai dilaksanakan di tahun 2015 dan mendapat sambutan positif masyarakat. Buktinya, setiap kegiatan jumlah warga yang terlibat terus bertambah banyak. Contohnya di Kecamatan Limapuluh yang dihadiri ribuan warga.
Hebatnya lagi, selain menciptakan suasana kampong yang madani pustaka keliling juga dihadirkan di setiap lokasi kegiatan Kampung Madani. Ditambah lagi dengan berbagai perlombaan, seperti lomba masak dan lainnya dengan tujuan mempererat tali silaturahmi.
“Melalui program Kampung Madani, kita kembali memasyarakatkan gotong royong serta mengajak warga gemar membaca buku. Terutama bagi anak-anak,” kata Firdaus.
Firdaus juga berterima kasih pada warga yang terus mendukung program Kampung Madani. “Kita harap dengan adanya intraksi warga dengan pemimpin daerah, upaya kita mewujudkan kota metropolitan yang madani lebih cepat berhasil,” katanya. (Adv)