EKONOMIPOS.COM (EPC),JAKARTA — KIX kembali menghadirkan musim terbaru serial TV reality show “Steve Austin’s Broken Skull Challenge S3” yang akan tayang perdana setiap hari Jumat mulai 19 Agustus – 16 Desember pukul 20.00 WIB.
Tayangan yang diciptakan oleh Steve Austin, yakni the Skullbuster atau legenda petarung WWE sekaligus host di acara tersebut. “Steve Austin’s Broken Skull Challenge musim ke-3” ini menghadirkan 18 episode terbaru bertema spesial militer yang menyoroti para atlit professional hingga petarung MMA baik laki–laki dan perempuan.
“Segala rintangan akan dihadapi peserta untuk bersaing melewati seluruh balap yang lebih kejam dan ekstrim atas desain khusus oleh Steve Austin, the Skullbuster,” katanya dalam siaran pers, Senin (15/8/2016).
Para atlit professional tersebut, lanjutnya harus dapat bertahan dan melewati tantangan final, namun setengah mil halang rintang tersebut saja sudah sangat melelahkan untuk dilewati, dan hanya atlit paling tangguh yang dapat mengakhiri tantangan tersebut dan memenangkan uang tunai senilai US$10ribu atau Rp140juta.
“Selain itu juga ada hadiah tambahan U$10ribu jika para atlit dapat berkompetisi kembali untuk menyumbang kegiatan amal pilihannya,” terangnya.
Dia memaparkan para peserta adalah kompetitor yang sangat kuat dan serius yang juga merupakan atlit terhebat. Dirinya pun sangat menghormati mereka baik pria dan wanita secara luar biasa, dan menghormati semua atlit yang telah tereliminasi.
“Acara ini akan sangat spesial jika Anda dapat menjadi saksi bagaimana mereka berkompetisi. Kami memiliki atlit hebat yang tersebar di seluruh episode berbeda dari acara ini, dan saya rasa ini akan menjadi sebuah cara terbaik dengan menghadirkan musim ketiga ini yang merupakan musim paling epik dari musim – musim lainnya,” bebernya.
Serial kompetisi yang menuntut ketahanan fisik ini adalah salah satu serial kompetisi paling laris dan meraih respon positif dari para penonton sejak acara ditayangkan di televisi hingga ternominasi dua kali untuk “Penghargaan Serikat Sutradara Amerika.”
(Bisnis)