EKONOMIPOS.COM (EPC),JAKARTA – Samsung akhirnya resmi memperkenalkan perangkat flagship terbarunya Samsung Galaxy Note 7.
“Galaxy Note menggabungkan produktivitas dan hiburan serta keamanan tingkat tinggi,” kata DJ Koh, Presiden Mobile Communications Business, Samsung Electronics, dalam video streaming peluncuran Galaxy Note 7 di New York, Selasa.
Peresmian ini mengkonfirmasi rumor-rumor yang beredar sebelumnya tentang perangkat yang mengusung layar 5,7 inci QuadHD Dual edge Super AMOLED 2560 x 1440 piksel itu. Tidak hanya pemindai sidik jari, Samsung membekali Galaxy Note 7 dengan teknologi pemindai iris mata. Fitur baru tersebut memungkinkan pengamanan data pribadi tidak hanya lebih aman, namun juga nyaman.
Seperti finger print, penggunaan Iris scanner (pemindai mata) dapat digunakan tidak hanya membuka layar ponsel, tetapi juga aktivitas pengamanan lainya seperti sebagai password untuk membuka email, serta verifikasi pembayaran mobile. Yang baru lainnya dari Galaxy Note 7 adalah ruang penyimpanan. Samsung melipat gandakan memori internal menjadi 64GB.
Bahkan, tidak seperti pada pendahulunya, perusahaan teknologi asal Korea Selatan itu melengkapi Galaxy Note 7 dengan slot MicroSD untuk memperluas memori hingga 256GB. Samsung juga menyempurnakan S Pen untuk Galaxy Note 7. Dengan mengurangi ketebalan mata pena dari 1,6mm menjadi 0,7mm, S Pen lebih nyaman digunakan untuk melukis. Tak hanya itu, S Pen kini juga memiliki kemampuan untuk terjemah.
Dilengkapi sertifikasi IP68 yang tahan terhadap air dan debu di kedalaman 1,5 meter untuk 30 menit, hal tersebut tidak hanya berlaku untuk Galaxy Note 7 saja, tapi juga S Pen yang bahkan diklaim mampu bekerja meski layar perangkat dalam keadaan basah. Galaxy Note 7 didukung baterai 3500 mAh dan port USB type C terbaru yang dapat digunakan untuk mengisi ulang daya Galaxy Note 7 di mana saja dengan pengisi baterai nirkabel.
Perangkat tersebut juga dibekali kamera belakang 12MP dan kamera depan 5MP yang keduanya dilengkapi sensor F1.7 sehingga auto fokus diklaim lebih cepat dan gambar dapat diambil meski dalam keadaan minim cahaya. Samsung juga membuat Galaxy Note 7 kompatibel dengan perangkat Virtual Reality-nya Gear VR 2, dan juga wearable-nya Gear Fit 2.
Samsung Galaxy Note 7 dibandrol dengan harga Rp10,77 juta. “Pre-order dimulai pada 5 Agustus sampai 21 Agustus dengan berbagai macam penawaran,” kata Product Marketing Samsung Mobile Samsung Electronics Indonesia, Irfan Rinaldo, usai acara menonton live streaming unpacked event 2016, di Jakarta, Rabu dini hari.
Paket basic dengan harga Rp10,77 juta menawarkan pengguna free battery pack 10.000 mAh fast charging. Bagi pengguna yang ingin mendapatkan perangkat Virtual Reality terbaru, Gear VR 2, dapat menambah Rp500.000. Selain itu, bagi pengguna yang gemar berolahraga,
Samsung juga menawarkan paket Samsung Galaxy Note 7 + Gear Fit 2 dengan tambahan Rp1.200.000. Irfan mengatakan, perangkat flagship terbaru Samsung tersebut dapat di-pick up (disediakan) sekitar September mendatang.
“Tanggal tepatnya belum dapat kami sampaikan karena kami masih menunggu konfirmasi,” ujar dia.
Untuk warna, Samsung Galaxy Note 7 saat ini tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu onyx black, platinum gold dan titanium silver. Perangkat tersebut dapat dipesan di situs resmi Samsung, www.galaxylaunchpack.com. Meski dibandrol dengan harga yang sama dengan Galaxy S7 Edge yang diluncurkan Maret lalu, menurut Irfan, Galaxy Note 7 tidak akan mengancam penjualan S7 Edge.
“Dari sisi harga memang sama, tapi dari sisi konsumennya berbeda, jadi kami tidak khawatir Samsung Galaxy Note 7 akan memakan pasaran Galaxy S7,” pungkas Irfan.
(bisnis)